Topics
Kalsium adalah mineral penting yang dibutuhkan tubuh kita. Sekitar 99% kadar kalsium di tubuh tersimpan di tulang, sedangkan 1% sisanya dapat ditemukan di darah, otot, dan jaringan lainnya.
Kalsium paling sering diasosiasikan dengan tulang dan gigi yang kuat. Kalsium juga memiliki peran dalam fungsi-fungsi penting tubuh, seperti membantu pembekuan darah, kontraksi otot, pengaturan detak jantung, dan memaksimalkan fungsi saraf.
Mengonsumsi diet yang tidak mengandung cukup kalsium berarti tubuh akan mengambil kalsium yang dibutuhkan dari tulang dan gigi. Hal ini dapat menyebabkan berkurangnya massa tulang dan, pada akhirnya, tulang menjadi keropos, yang dapat berujung pada osteoporosis.
Apa saja sumber kalsium?
Kebanyakan berasumsi bahwa kalsium hanya dapat ditemukan di produk-produk berbahan dasar susu. Meskipun susu, keju, dan yoghurt mungkin merupakan sumber kalsium terbaik, ada juga alternatif lain.
- Susu kedelai yang diperkaya kalsium karbonat memiliki kadar kalsium yang hampir serupa dengan susu sapi dengan volume yang sama. Kedelai adalah sumber kalsium yang sangat baik.
- Almon mengandung kadar kalsium yang tinggi. Namun, kekurangannya adalah bahwa kadar kalori dan lemaknya relatif lebih tinggi dibandingkan kadar kalsiumnya.
- Tahu juga merupakan sumber kalsium yang baik. Namun, perlu dipahami bahwa tekstur dan tingkat kekenyalan tahu yang berbeda menandakan kadar kalsium yang berbeda pula. Kadar kalsium juga berbeda-beda di antara berbagai merek.
- Sayuran berdaun hijau juga merupakan sumber kalsium yang baik. Manfaat tambahannya adalah sayuran berdaun hijau mengandung vitamin dan antioksidan yang tinggi.
- Jeruk dan jus jeruk juga mengandung kalsium. Beberapa jus sudah diperkaya dengan kalsium, sehingga meningkatkan manfaatnya.
Makanan yang diperkaya kalsium adalah makanan yang memiliki tambahan kadar kalsium untuk meningkatkan kadar nutrisinya. Kebanyakan makanan diperkaya kalsium ini memiliki label yang jelas, termasuk di antaranya adalah sereal, cemilan, roti, dan beberapa minuman ringan. Beberapa air minum dalam kemasan juga mengandung kalsium tambahan di dalamnya. Carilah produk-produk makanan yang diperkaya kalsium ini ketika Anda berbelanja, namun pastikan Anda juga membaca label gizinya agar dapat membuat keputusan yang cerdas. Beberapa produk-produk yang diperkaya kalsium ini mungkin juga memiliki kadar gula dan garam yang terlalu tinggi.
Suplemen kalsium umumnya tersedia di pasar dan dapat menjadi sumber kalsium yang baik. Suplemen yang mengandung kalsium karbonat biasanya adalah pilihan yang terbaik, karena supelmen ini mengandung kadar kalsium elemental yang tinggi (sekitar 40% dari beratnya). Berkonsultasilah dengan dokter Anda sebelum mengonsumsi suplemen kalsium.
Buat janji temu di Rumah Sakit Pantai
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai asupan kalsium Anda dan saran profesional mengenai kebutuhan kalsium dan diet Anda, hubungi dokter Anda dan tim ahli gizi kami di Rumah Sakit Pantai terdekat untuk mengetahui kebutuhan nutrisi harian Anda.
Hubungi pusat pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pantai terdekat untuk membuat janji pemeriksaan kesehatan.
Rumah Sakit Pantai telah diakreditasi oleh Malaysian Society for Quality in Health (MSQH) atas komitmennya terhadap keselamatan pasien dan kualitas pelayanan.